Dimas Putra
- Posted on
- No Comments
Hajimemashite, watashi wa ‘Miftahul Risqa Asmi’ desu. Kenalin, saya Miftahul Risqa Asmi. My dearest name is ‘Ika’ and you can call me this, seorang mahasiswi prodi Sastra Jepang, magang sebagai content creator di lingkarjuara.id
Berlatar belakang Sastra Jepang dengan peminatan linguistik Universitas Andalas, kini saya sedang memperjuangkan tugas akhir ilmiah dan menyegerakan dalam menamatkan studi ini.
Menjadi seorang sastrawan bukanlah mudah, tantangan dan batu loncatan yang saya hadapi harus penuh keberanian dan bermental juara. Karena harus berkecimpung di dunia komunikasi dan sosialisasi, kemampuan menciptakan hubungan yang baik dalam bertutur kata terhadap orang lain dan tim harus terus saya perbaiki. Untuk itu, di lingkarjuara.id saya bertekad untuk membuktikan kepada diri saya sendiri bahwa saya bisa menjadi juara versi saya.
Tujuan saya magang di lingkarjuara.id adalah karena saya percaya bahwa lingkarjuara.id mempercayakan saya dalam memberikan ruang dan kesempatan bagi saya untuk keluar dari zona nyaman saya dan saya sudah membuktikannya lewat salah satu kelas unggulan dari lingkarjuara.id yang pernah saya ikuti, yaitu Kelas Life Mapping. Sehingga, kini saya sudah mampu menentukan prioritas yang akan saya capai pada setiap periodik kehidupan saya.